By: ServiamAdminus

Comments: 0

ENDE, SERVIAMNEWS.com–  Keluarga Besar Kampus Santa Ursula Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur merayakan pesta nama Santa Angela. Para siswa SD-SMP, mahasiswa Sekolah Tinggi Pembangunan Manajemen (STPM), Suster Ursulin, Postulan, Satpam, Staf Yayasan, menyatakan syukur bersama dalam perayaan Ekaristi, yang dipimpin oleh Romo Lukas SVD, di Kampus Santa Ursula, Ende, Senin, 27 Januari 2020.

Dalam homilinya Romo Lukas menekankan bahwa Santa Angela dikenal tidak hanya di kalangan Katolik saja, tetapi karyanya juga dilanjutkan oleh para putri-Nya di berbagai tempat penjuru dunia. “Mari mengikuti teladan Santa Angela, untuk selalu berbelaskasih kepada siapa saja,” kata Romo Lukas.

Selain Misa Pesta Santa Angela, juga diadakan perayaan syukur 25 tahun masa kerja Ibu Maria Goreti Bebhe Guru SMP Santa Ursula Ende, Purna bhakti Bapak Aloysius B. Kelen Dosen STPM dan Ibu Maria Yasina Lapeng staf penunjang STPM.  Secara simbolis, Ketua II Regio Flores, Sr. Regina Supraptiwi OSU menyematkan cincin kepada Ibu Etty, Bapak Aloysius, dan Ibu Yasina.

Usai Misa, acara dilanjutkan dengan ramah tamah dan penampilan kreativitas dari masing-masing unit. Dari unit SD menampilkan band bisu, para dosen muda STMP menyanyi lagu Rumah Kita, para pegawai penunjang menari “Gawi”, dan para Suster Ursulin menari Sarung.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua III Yayasan Nusa Taruni Bhakti, Sr. Lidwina Suhartati, OSU juga mengajak kepada seluruh Keluarga Besar Kampus Santa Ursula, Ende, untuk selalu bersyukur. “Kita harus selalu bersyukur untuk kebersamaan, terima kasih dan selamat, kami ucapkan kepada yang purna bhakti dan yang merayakan pesta perak, “kata Sr. Tati.

Serviam

Follow by Email
Instagram
Copy link
URL has been copied successfully!